PT Proton Edar Indonesia (PEI) meluncurkan satu lagi varian MPV Exora yang merupakan varian terendah yakni Exora Star. Proton Exora Star rencananya bakal dibanderol Rp 154 juta on the road Jakarta.
Dengan varian terbaru tersebut, Proton Exora kini memiliki 4 varian lewat Exora Star, Exora MT Executive, Exora AT Executive dan Exora AT Supreme.
Proton Exora Star dilengkapi mesin kapasitas 1.600 cc Campro CPS 4 silinder DOHC 16 valve dengan tenaga 125 Hp pada 6.500 rpm dan torsi 150 NM pada 4.500 rpm. Mesin tersebut mampu membuat Exora Star mencapai kecepatan maksimum 165 km per jam.
Bila 3 varian lain menggunakan pelek alloy, namun Exora Star hanya menggunakan pelek standar yang dipercantik dengan dop.
Karena merupakan varian base line, Exora Star tidak dilengkapi dual aribag dan seatbelt pre tensioner, ABS dan EBD, Reverse Sensor, Steering Wheel dan Audio Switches.
Proton kini tengah menampilkan Exora Star di Jakarta Fair di JI Expo Kemayoran. Proton Exora Stra disediakan dalam 5 pilihan warna yakni biru, putih, blue haze, hitam dan silver.
0 comments:
Post a Comment
Terima Kasih untuk tidak melakukan SPAM
Baca juga artikel menarik yang lainnya di :
http://veiledveiled.blogspot.com/